Desa saat ini dihadapkan pada berbagai kerentanan dan masalah sosial ekologis yang diakibatkan adanya eksploitasi alam berlebihan, yang menyebabkan kerusakan lanskap karena hilangnya tutupan lahan dan pencemaran di hulu maupun kawasan hilir, serta diperburuk berbagai dampak perubahan iklim yang mempertinggi resiko dan potensi bencana. Masyarakat desa sendiri umumnya bergantung pada penghidupan dan mata pencaharian subsisten yang rentan terkena dampak krisis ekologis. Keterbatasan akses terhadap pengetahuan baru atau kesempatan untuk mempelajari keterampilan baru juga dapat memperburuk kondisi desa ketika terjadi krisis atau bencana ekologis. Maka dari itu, dalam konteks desa, penguatan kapasitas adaptasi dari perubahan iklim menjadi hal yang krusial dan mendesak.
Dalam rangka merespon permasalahan lingkungan hidup terkhusus di desa, Institute for Research & Empowerment (IRE) Yogyakarta akan menyelenggarakan diskusi bulanan guna mengembangkan wacana kritis terkait isu terkhusus isu lingkungan yang strategis dan terkini. Diskusi ini akan diselenggarakan pada:
Hari/tanggal: Sabtu, 28 Agustus 2021
Pukul: 09.00 – 12.00 WIB
Link zoom: https://bit.ly/DiskusiagustusIre
Diskusi bulanan ini akan menghadirkan narasumber yaitu:
1. Eko Cahyono (Peneliti Sajogyo Institute)
2. Sugeng Yulianto (Peneliti Institute for Research & Empowerment)
Diskusi ini akan dipandu oleh moderator: Saut Sinaga (Peneliti Institute for Research & Empowerment)
Mari kita dorong bersama isu keberlanjutan sosial ekologis untuk mewujudkan kelestarian lingkungan hidup!